Jobdesk

Ngapain aja HRD? Tugas & Tanggung Jawab Menjadi HRD Di perUsahaan.

Syifa'i Tobing

Apa itu HRD?? HRD adalah salah satu devisi yang memiliki tugas dan tanggung jawab dalam mengelola karyawan di sebuah perusahaan. HRD adalah kepanjangan dari human resources development, ada juga yang menyebutnya dengan hcd atau human capital development, atau ada yang menyebutnya dengan HC human capital. Lalu apa sajakah tugas dari HRD???

1. Melakukan perencanaan ketenagakerjaan.

Salah satu tugas HRD yang sangat penting adalah melakukan perencanaan program dan perencanaan Ketenagakerjaan. Perencanaan tenaga kerja ini untuk mendapatkan SDM yang baik Selain itu HRD juga harus mampu menyiapkan tenaga kerja yang memiliki potensi untuk menjadi seorang pemimpin.

2. Menyelenggarakan rekruitmen.

Melakukan rekruitmen dan seleksi. Rekruitmen dibutuhkan untuk mencari dan menemukan karyawan dengan kualitas sdm yang memiliki potensi sesuai dengan bidang kerjanya. Dalam kegiatan rekrutan ini HRD akan melakukan serangkaian proses mulai dari administrasi berbagai macam tes hingga wawancara.

3. Memberikan training.

Salah satu tugas HRD yang cukup penting adalah melakukan training. Fungsinya agar karyawan memiliki atau meningkatkan kemampuan bidang kerja agar mampu memberikan hasil yang terbaik bagi perusahaan sehingga memberikan dampak positif bagi perusahaan.

4. Mengelola data karyawan.

Salah satu tugas HRD ini adalah mengelola administrasi data karyawan. Mulai dari data diri karyawan, data asuransi karyawan, data absensi, menghitung lembur dan tunjangan. Melakukan pembayaran gaji, menghitung pajak, memproses kontrak kerja, hingga melaporkan data karyawan ke pemerintah. Data tersebut akan diolah oleh bagian personalia dimana personalia adalah bagian dari HRD.

5. Mengadakan evaluasi karyawan.

Setiap periode tertentu perusahaan perlu melakukan evaluasi kinerja karyawan, evaluasi menjadi penting dapat menjadi dasar dalam melakukan perbaikan evaluasi, tidak hanya berfokus pada kinerja melainkan juga pada kedisiplinan loyalitas pengembangan diri hingga kesehatan, hal ini sebagai daya dukung untuk perusahaan dan sebagai dasar untuk pertimbangan karir atau benefit karyawan. Misalnya seperti bagian gaji kenaikan grade hingga pertimbangan kenaikan jabatan.

6. Merancang kompensasi untuk karyawan.

Tugas selanjutnya dari bagian HRD yang sangat penting dan sekaligus sangat sensitif di perusahaan adalah menyediakan kompensasi atau keuntungan bagi karyawan mulai dari merancang program penggajian program asuransi hingga benefit selama menjadi karyawan hingga jika terjadi pemutusan hubungan kerja sesuai dengan kemampuan perusahaan dan ketentuan pemerintah.

Sekian yang bisa kami sampaikan semoga bermanfaat.

Baca Juga

Tinggalkan komentar